IHSG tercatat rebound sebesar
66,90 poin atau sebesar 1,35% menuju 5.032,28 setelah 6 hari berturut-turut
melemah. Sambutan positif yang diterima presiden Joko Widodo oleh para CEO yang
berkumpul di forum APEC memberikan sentimen positif bahwa iklim investasi di Indonesia
semakin membaik. Di regional Asia , bursa
Jepang terkerek oleh terdepresiasinya Yen menuju angka terendah dalam 7 tahun
terakhir. Rilis data kinerja emiten menunjukkan banyak perusahaan besar Jepang
terbantu oleh rendahnya kurs Yen. Hang Seng +0,27%; Nikkei +0,79%; Sensex
+0,13%. Sementara itu banyaknya emiten AS yang kinerjanya melebihi estimasi
pasar membuat bursa AS menguat untuk 5 hari berturut-turut. Bursa AS
mencatat rekor high dengan Dow Jones +0,01%; S&P 500 +0,07%; Nasdaq
+0,19%.. Sementara itu bursa Eropa hanya mencatat penguatan tipis, optimisme
pasar terhadap kinerja emiten diimbangi kewaspadaan para investor terhadap
perkembangan situasi di Ukraina. Stoxx 50 +0,32%; CAC 40 +0,50%; FTSE 100
+0,24%. Untuk hari ini, kami perkirakan IHSG rawan terkoreksi, karena pasar
masih menunggu kenaikan harga BBM yang belum diumumkan secara resmi oleh
pemerintah.
Support IHSG 5.000; Resistance
5.060 - 5.100
Rekomendasi Teknikal:
Sell on strength: MSKY, GGRM
Buy on weakness: KLBF, SSMS
No comments:
Post a Comment